Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Semarang kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar melalui kegiatan Idul Adha 1445 H yang penuh makna. Setelah melaksanakan shalat Ied berjamaah, UNTAG bersama para mahasiwa Unit Kegiatan Kerohanian Islam atau UKKI melanjutkan dengan prosesi pemotongan hewan qurban. Lebih dari sekadar ritual, UNTAG Semarang membagikan ratusan kupon daging qurban kepada civitas akademik UNTAG dan warga sekitar, menegaskan komitmen sosial mereka di momen suci ini.
- Hits: 845